Selasa, 02 Desember 2014

Mahasiswa Unika Minta Kapolda NTT Bebaskan Brigpol Rudy Soik

Kupang, Madika News - Ratusan Mahasiswa dari Universitas Widya Mandira (Unika) Kupang melakukan aksi unjuk rasa di depan Markas Keplisian Daerah (Mapolda) Nusa Tenggara Timur, Selasa (2/12/2014). 

Aksi yang berlangsung hampir dua jam ini, sempat membuat kemacetan panjang di sepanjang Jalan Soeharto, Kuanino, Kupang.

Dalam orasinya mahasiswa mendesak Kapolda NTT untuk membebaskan Brigpol Rudy Soik dari segala tuduhan yang direkayasa atau upaya kriminalisasi yang dilakukan oleh para petinggi Polda NTT. 

“Kami desak Bapak Kapolda NTT untuk bebaskan dan aktifkan kembali Brigpol Rudy Soik sebagai penyidik di Satgas A
nti Trafficking Polda NTT karena semuanya itu direkayasa oleh oknum petinggi Polda,” kata koordinator BEM Unika Kupang, Saturminus Jawa.

Saturminus juga meminta kepada Kapolda NTT beserta jajarannya untuk mengusut tuntas mafia perdagangan orang yang diduga melibatkan perwira-perwira tinggi dalam hal ini Direktur Reserse Kriminal Umum, Sam Kawengian serta Direktur Reserse Kriminal Khusus Mohamad Slamet yang menghentikan penyidikan kasus penjualan orang secara sepihak.

“Kami juga meminta Kapolda NTT untuk menangkap dan menyeret para pelaku penjualan manusia ke penjara yang saat ini menjadi target operasi Satgas Anti Trafficking Polda NTT. Kami desak Kapolda untuk libatkan kami sebagai masyarakat dalam mengawasi secara langsung proses penanganan kasus perdagangan manusia di NTT,” ujarnya.(JNo)       

1 komentar:

  1. "Hi!..
    Greetings everyone, my name Angel of Jakarta. during my
    visiting this website, I found a lot of useful articles, which indeed I was looking earlier. Thanks admin, and everything."
    Aktual

    BalasHapus